Fakultas Teknik UI Terakreditasi Internasional
Kabar menggembirakan bagi dunia pendidikan di Indonesia. Kabar tersebut datang dari salah satu perguruan tinggi terbaik Indonesia, yaitu Universitas Indonesia. Jurusan Teknik Mesin dan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) memperoleh akreditasi internasional. Hal itu dikemukakan oleh tim penguji akreditasi internasional ASEAN University Network-Quality Assurance (AUN-QA) yang terdiri atas tim penilai dari University of Science Malaysia (Malaysia), University of the Philippines (Filipina), NUS (Singapura), dan Chulalongkorn University (Thailand). Hasil penelitia
n tersebut disampaikan oleh Deputi Executive Director ASEAN University Network, Prof. Dr. Nantana Gajaseni kepada Rektor UI Prof. Dr. Gumilar R. Somantri. Universitas di ASEAN yang telah memperoleh prestasi serupa yaitu De La Salle University Philippine dan University of Malaya. Aspek-aspek yang dinilai meliputi aspek Expected Learning Outcomes, cakupan program, spesifikasi program, rancangan kurikulum, didactic concept, teaching, learning strategy, penilaian terhadap mahasiswa, quality assurance, infrastuktur dan fasilitas, serta respons stakeholder. Dengan prestasi yang telah dicapai UI tersebut, kita berharap semoga universitas-universitas di Indonesia yang lain dapat terpacu untuk bersaing secara sehat menjadi universitas yang terbaik. Insya Allah hari-hari ke depannya banyak universitas di Indonesia yang dapat menyusul prestasi UI yaitu memperoleh akreditasi internasional atau lainnya yang berskala internasional...amin ya robbal 'alamin... Majulah pendidikan di Indonesia!!

0 komentar:
Posting Komentar